Tutup Iklan
Tak Berkategori

Jum’at Curhat, Polresta Bandung Tampung Keluhan Warga Desa Sadu Soreang

37
×

Jum’at Curhat, Polresta Bandung Tampung Keluhan Warga Desa Sadu Soreang

Sebarkan artikel ini
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo saat menggelar Jumat Curhat di Kecamatan Soreang (dok: Humas Polresta Bandung/beritaraya.id)

Soreang – Polresta Bandung menggelar Jum’at Curhat di Aula Desa Sadu, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung. Jum’at, 29 Desember 2023.

Jum’at Curhat ini dipimpin langsung Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo dan didampingi para PJU Polresta Bandung.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan Jum’at Curhat yang digelar kesekian kalinya ini, pihaknya masih menerima aduan terkait penjualan miras.

“Tadi ada yang bertanya, kenapa masih ada dan selalu berpindah-pindah yang berjualan miras, kami akan tindaklanjuti aduan dari warga tersebut,” kata Kusworo.

“Lalu ada yang menanyakan bahwa anaknya diambil sama keponakannya sudah 2 tahun. Yang bersangkutan sudah membuat laporan, tetapi sampai sekarang belum ada kejelasan kasusnya seperti apa kelanjutannya,” sambungnya.

Menanggapi pertanyaan tersebut, ia menjelaskan apabila menemukan warung yang berjualan miras maupun obat terlarang, masyarakat bisa menghubungi langsung ke nomor pribadinya.

“Silahkan WA ke saya apabila masih menemukan toko yang menjual miras. Sedangkan ibu Edoh yang anaknya dibawa oleh keponakannya bisa langsung komunikasi Kasat Reskrim,” ujarnya.

Selain dua pertanyaan tersebut, ada juga warga yang menanyakan bagaimana menanggulangi perkelahian maupun tawuran.

“Seperti tawuran maupun perkelahian yaitu harus adanya pengawasan dari masyarakat itu sendiri, hindari lingkungan yang konflik dan melakukan antisipasi seperti siskamling untuk melakukan pencegahan,” pungkasnya.